Babinsa Cangkring Rembang Dampingi Penyaluran BLT DD Tahap 1 Tahun 2023

    Babinsa Cangkring Rembang Dampingi Penyaluran BLT DD Tahap 1 Tahun 2023
    Pengamanan yang dilakukan Babinsa sebagai bentuk kewajiban dalam memantau dan memonitoring setiap kegiatan yang ada di wilayah

    DEMAK – Babinsa Koramil 08/Karanganyar Kodim 0716/Demak Kopka Hadi Cipto melaksanakan pendampingan sekaligus pengamanan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang berasal dari Dana Desa di Balai Cangkring Rembang, Kecamatan Karanganyar, Rabu (29/03/23).

    Pengamanan yang dilakukan Babinsa sebagai bentuk kewajiban dalam memantau dan memonitoring setiap kegiatan yang ada di wilayah. Selain itu, dalam penyaluran BLT ini, bertujuan agar penyaluran bantuan tepat waktu, tepat sasaran, aman dan lancar.

    “Kami hadir disini bersama Bhabinkamtibmas, untuk memastikan bantuan tepat sasaran, sehingga bantuan benar-benar bisa dinikmati oleh warga yang berhak menerima, ” ucap Babinsa Kopka Hadi.

    Kepala Desa Cangkring Rembang, Asrofah menuturkan, penyaluran Bansos BLT-DD tahap 1 tahun 2023 ini sebagai bentuk perhatian pemerintah kepada warga masyarakat, terutama mereka yang berada di garis kemiskinan, sehingga kebutuhan hidup dapat tercukupi di tengah kondisi ekonomi yang cukup sulit seperti saat ini.

    Dijelaskannya, bantuan disalurkan sebesar 900 ribu rupiah, dimana bantuan tersebut merupakan bantuan mulai bulan Januari, Februari, Maret tahun 2023, dengan perbulan sebesar 300 ribu rupiah. Bantuan disalurkan kepada 36 KPM (Keluarga Penerima Manfaat).

    “Ini wujud perhatian pemerintah kepada warga kurang mampu akibat adanya pandemi Covid-19 beberapa tahun lalu. Semoga dapat dimanfaatkan dengan baik dalam mencukupi kebutuhan sehari-hari, ” tandas Asrofah. (

    Redaktur   : Makruf/Pendim 0716/Demak

    demak jateng tni kodim 0716/demak
    Muhammad Makruf

    Muhammad Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 09/Karangtengah Pantau Sungai...

    Artikel Berikutnya

    Ciptakan Suasa Haramonis Di Bulan Ramadhan,...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Prajurit TNI AL Ikuti TFG Di HMAS Adelaide
    Dandim 1710/Mimika Sambut Kunjungan Kerja Kasad di Wilayah Kabupaten Mimika
    Kasum TNI Terima Courtesy Call  Athan Australia Brigjen Matt Campbell
    Kunjungan Irjen TNI ke Kementerian Pertahanan UEA Perkuat Kerja Sama Bilateral
    Kapolri dan Mendikdasmen Sepakat Masalah Kedisiplinan Kedepankan Keadilan Restoratif

    Tags