Pameran Museum Keliling Tanamkan Rasa Kecintaan Sejarah Dan Budaya

    Pameran Museum Keliling Tanamkan Rasa Kecintaan Sejarah Dan Budaya
    Pameran museum keliling di SDN Candisari 2 Kec. Mranggen Kab. Demak

    DEMAK - Pameran museum keliling di SDN Candisari 2 Kec. Mranggen Kab. Demak. Upaya untuk memperkenalkan sejarah dan budaya terhadap kalangan pelajar khususnya anak-anak Sekolah Dasar agar tertanam rasa tanggung jawab untuk menjaga kelestarian budaya dan sejarah yang telah lampau.

    Dalam acara ini di hadiri Camat Mranggen Drs. Wiwin Edi Widodo S.sos, Kapolsek diwakili Aipda Ali Mahfud, Danramil 12/Mranggen diwakili Pj. Bati Tuud Serma Wahyu Hidayat, Perwakilan Kepala Sekolah dan guru se Kecamatan Mranggen, Bhabinkamtibmas Desa Candisari Aipda Ali Mahfud, Bhabinsa Desa Candisari Serda Sukarno, Kepala Desa Candisari diwakili Carik Bpk Mulyadi, dan Murid - murid SDN se Kecamatan Mranggen .

    Maksud dan tujuan pelaksanaan acara ini agar anak-anak Sekolah Dasar sempat mengunjungi museum keliling di SDN Candisari 2 agar dapat juga melihat benda-benda koleksi hasil karya anak-anak se Kecamatan, budaya peninggalan masa lalu berbagai suku yang ada di provinsi jawa tengah melalui pameran museum keliling ini.

    Kepala Sekolah SDN Candisari 2 Bpk Supardi, Spd dalam sambutannya memberi apresiasi atas terselenggaranya acara ini, beliau mengatakan agar kita dapat mengenal lebih jauh adat dan budaya yang ada di Indonesia. 

    Camat Mranggen Bpk Wiwin Edi Widodo, S.sos mengucapkan terima kasih kepada kepala sekolah SDN Candisari 2 yang telah memberikan izin untuk menggunakan tempat sebagai lokasi pelaksanaan pameran museum keliling Tahun 2022. Semoga kedepannya terjalin lebih baik.

    Redaktur   : Maktruf/Pendim 0716/Demak

    demak jateng tni kodim 0716/demak
    Muhammad Makruf

    Muhammad Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Pasca Kenaikan Harga BBM, Babinsa Tegalarum...

    Artikel Berikutnya

    Peduli Kesehatan Masyarakat, Babinsa Kenduren...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Eks Dirut Pertamina Luhur Budi Djatmiko Ditetapkan Tersangka, Apa Kasusnya?
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama
    Menteri ATR/BPN Temui Kapolri Untuk Kerjasama Berantas Mafia Tanah Tanpa Toleransi
    Kodim 1710/Mimika Buka Perkemahan Wira Karya Pramuka Saka Wira Kartika TA 2024
    Panglima TNI Paparkan Kesiapan Dalam Mendukung Pilkada Serentak dan Pencapaian Asta Cita

    Tags