Babinsa Komsos Dengan Security Perusahaan Di Wilayah Binaan

    Babinsa Komsos Dengan Security Perusahaan Di Wilayah Binaan
    Serka Muhamad Istiyadi melaksanakan anjangsana atau komunikasi sosial dengan saudara Aripin selaku security di perusahaan PT. Saprotan Utama

    DEMAK - Keamanan lingkungan diwilayah sebuah perusahaan tidak terlepas dari peran para security atau satpam dalam menjaga keamanan, baik diluar dan di dalam lokasi perusahaan itu sendiri.

    Babinsa Desa Kembangarum Koramil 12/Mranggen Kodim 0716/Demak Serka Muhamad Istiyadi melaksanakan anjangsana atau komunikasi sosial dengan saudara Aripin selaku security di perusahaan PT. Saprotan Utama di Desa Kembangarum Kecamatan Mranggen Kabupaten Demak, Rabu (17/07/2024).

    Dalam Komsos Serka Muhamad Istiyadi menyampaikan berkenaan dengan keamanan di wilayah perusahaan dan berharap agar security terus berkomunikasi dan menyampaikan tentang hal menonjol dengan Babinsa apabila ada terjadi gangguan tentang keamanan di wilayah.

    Dengan sikap humanis Babinsa juga berpesan kepada security, apabila melihat kejadian yang tidak wajar atau mencurigakan jangan sungkan untuk menghubungi Babinsa.

    Menurutnya, keamanan merupakan hal yang tidak terlepas dari peran security dan masyarakat, baik disalah satu perusahaan dan ditempat umum demi kenyamanan lingkungan perusahaan dan sekitarnya.

    “Sebagai aparat teritorial yang berperan dalam hal pencegahan yang menyangkut keamanan guna kenyamanan lingkungan, akan tetapi tidak akan maksimal tanpa keterlibatan security serta peran masyarakat sebagai jaring informasi secara umum, ” tutup Babinsa. (Pendim0716).

    demak
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Lakukan Komunikasi Sosial Dapat...

    Artikel Berikutnya

    Sambangi Sekolah, Babinsa Berikan Materi...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama
    Menteri ATR/BPN Temui Kapolri Untuk Kerjasama Berantas Mafia Tanah Tanpa Toleransi
    Kodim 1710/Mimika Buka Perkemahan Wira Karya Pramuka Saka Wira Kartika TA 2024
    Panglima TNI Paparkan Kesiapan Dalam Mendukung Pilkada Serentak dan Pencapaian Asta Cita
    Pantauan Liputan Media dalam 1 Bulan Terhadap 18 Anggota Dewan Asal Sumatera Barat atau 'Parle 18'

    Tags